Penggunaan pipet plastik masih sangat sering kita temukan di kehidupan sehari-hari. Meskipun demikian, tidak sedikit pula masyarakat bahkan perusahaan yang mulai beralih ke pipet berbahan stainless. Selain dibuang menjadi tumpukan sampah, pipet bekas bisa dibuat kreasi DIY menjadi hiasan cantik.

Ide kreatif ini sangat cocok buat ibu dan anak yang bingung bagaimana mengisi waktu luang mereka bersama. Selain mengisi waktu luang, melakukan kreasi DIY dari pipet bekas merupakan langkah awal kita untuk mulai hidup minim sampah.

Sebelum melakukan kreasi DIY dari pipet ini, persiapkan dahulu alat dan bahan berikut ini.

Alat dan Bahan

AlatBahan
Gunting
Keranjang anyaman
Pipet bekas
Lem
Balon
Nilon
Selotip

Baca Juga : Kreasi DIY : Tanam Tauge dengan Botol Plastik Bekas di Rumah

Hiasan Bingkai Foto dari Pipet Bekas

Hiasan Bingkai Foto dari Pipet Bekas

Untuk kreasi DIY pipet bekas yang pertama adalah membuat hiasan pada bingkai foto agar lebih menarik ketika dipajang. Oh iya, untuk pipet usahakan warnanya sejenis dengan yang digambar agar nilai estetikanya tampak lebih baik.

Hiasan Lampu Tidur dari Pipet Bekas

Hiasan Lampu Tidur dari Pipet Bekas

Yang selanjutnya ada kreasi hiasan lampu tidur. Buat kamu yang suka tidur menggunakan lampu tidur yang redup, mungkin kamu bisa coba gunakan hiasan dari kreasi DIY pipet bekas ini.

Hiasan Mainan Balon Udara dari Pipet Bekas

Hiasan Mainan Balon Udara dari Pipet Bekas

Nah kalau ini cocok untuk mainan anak-anak di rumah. Tapi, siapkan terlebih dahulu keranjang anyamannya yah. Usahakan anyamannya ringan yah agar mudah melayang.

Nah itulah beberapa hiasan kreatif dari pipet bekas. Jenis plasik ini biasanya memang cukup sering kita temukan dan jarang diketahui penggunaan selanjutnya ketika sudah tidak dipakai.

Sebentar lagi juga akan weekend, orang tua bisa mengajak anak meluangkan waktunya untuk membuat hiasan ini. Selain menjaga keharmonisan keluarga, pola pikir anak akan berkembang dan tetap kreatif.

Selain itu, orang tua juga bisa mengajarkan anak betapa pentingnya menjaga lingkungan dari sampah rumah tangga seperti pipet bekas ini. Nantikan artikel Kreasi DIY lainnya untuk mengisi waktu luang kamu bersama keluarga.


Referensi
Youtube : Channel 5-Minute Crafts

Gambar Ilustrasi : Unsplash @rodgersm22

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *